Breaking News

Penjelasan tentang Toolkit HCVF

Toolkit HCVF versi Indonesia ini memberikan metodologi praktis yang digunakan secara rutin untuk mengidentifikasi hutan dengan nilai konservasi tinggi. Toolkit ini juga memberikan petunjuk mengenai jenis-jenis pengelolaan dan monitoring apa yang diperlukan jika kawasan hutan HCVF tersebut telah diidentifikasi.

Begitu HCVF nasional telah menerima masukan dan input tersebut telah diselesaikan pemrosesannya, maka ada beberapa manfaat potensial dari toolkit ini:

  • Manfaat bagi pengelola hutan untuk memenuhi standar-standar yang berkaitan dengan  HCVF

    Pengelola hutan dapat melaksanakan evaluasi pada kawasan hutan mereka untuk menentukan apakah nilai konservasi tinggi (HCV) ada di dalam kawasan hutannya. Pengelola hutan dapat memadukan identifikasi dan pengelolaan HCV dalam perencanaan dan kegiatan pengelolaan hutan keseluruhan mereka. Dalam rangka melaksanakan persyaratan sertifikasi secara keseluruhan, HCV menjadi elemen penting dalam pengumpulan informasi dasar dan penilaian dampak, perencanaan pengelolaan, pelaksanaan operational dan monitoringnya.

  • Manfaat bagi penilai yang menilai HCVF

    HCV yang didefinisikan secara nasional, bersama dengan petunjuk pengelolaan, harus membentuk unsur HCVF dari standar nasional  sertifikasi pengelolaan hutan. Hal ini akan sangat tergantung pada kesimpulan yang  didukung  oleh berbagai pihak dan telah menjadi subyek dalam proses konsultasi yang melibatkan mereka, sesuai dengan aturan skema sertifikasi.

Penilai juga akan menggunakan sekumpulan HCV yang ditetapkan secara nasional itu untuk melakukan penilaian terhadap ketaatan unit pengelolaan pada syarat-syarat sertifikasi dalam evaluasinya.

·         Manfaat bagi perencana lanskap yang mencoba untuk memprioritaskan tata guna lahan yang berbeda

Berdasar informasi yang telah dipunyai atau sedang dikumpulkan, HCV yang telah ditetapkan secara nasional dapat digunakan untuk membuat rencana dan peta skala lanskap untuk menunjukkan HCV-HCV yang benar-benar ada atau yang  potensial.
Peta-peta ini kemudian dapat digunakan untuk memberi informasi dan untuk menyusun prioritas  keputusan perencanaan tata ruang dan tata guna lahan kabupaten dan regional dan juga perencanaan konservasi.

  • Manfaat bagi pembeli yang melaksanakan kebijakan yang berhubungan dengan HCVF

    Para pembeli yang melaksanakan kebijakan HCVF dapat memanfaatkan informasi skala lanskap mengenai keberadaan HCVs, atau menggunakan sekumpulan HCV tingkat nasional ini untuk melakukan evaluasi keberadaan HCVs dalam unit pengelolaan tertentu, atau dalam mengembangkan kebijakan pembelian yang menggunakan pendekatan kehati-hatian.

Penggunaan toolkit Indonesia ini memerlukan pengetahuan mengenai masalah-masalah konservasi dan sosial yang menyusun Nilai-Nilai Konservasi Tinggi. Pengguna toolkit harus mengevaluasi apakah kawasan hutan lokal ada pengecualian dalam hal ekologi dan sosial. Hal ini akan memerlukan sebuah pemahaman tentang keunikan kawasan hutan dan ancaman pada sumberdayanya. Sangat penting bahwa para pengguna toolkit berkomunikasi dengan para pakar regional, nasional dan internasional (ilmuwan, lembaga penelitian, LSM) untuk mengevaluasi nilai penting dari suatu kawasan hutan tertentu.

Toolkit HCVF Indonesia ini telah dikembangkan untuk membantu para pihak yang tertarik untuk memahami konsep HCVF dan melakukan evaluasi HCVF. Toolkit ini juga akan membantu menjamin adanya interpretasi yang lebih konsisten terhadap konsep ini di Indonesia. Toolkit sejenis ini belum dikembangkan oleh FSC dan dengan demikian toolkit ini seyogyanya tidak dianggap sebagai kebijakan resmi atau petunjuk dari FSC.

No comments