Persemaian dan Pembibitan Kelapa Sawit
Pembibitan
Benih kelapa sawit untuk calon bibit
harus dihasilkan dan dikecambahkan oleh lembaga resmi yang ditunjuk pemerintah.
Proses pengecambahan umumnya dilakukan sebagai berikut.
- Tangkai
tandan buah dilepaskan dari spikeletnya.
- Tandan
buah diperam selama 3 hari dan sekali-kali disiram air. Pisahkan buah dari
tandannya dan peram lagi selama 3 hari.
- Masukkan
buah ke mesin pengaduk untuk memisahkan daging buah dari biji. Cuci biji dengan air, lalu
rendam dalam air selama 6-7 hari. Ganti air rendaman setiap hari.
Selanjutnya rendam biji tadi dalam Dithane M-45 konsentrasi 0,2 % selama 2
menit, lalu keringanginkan.
- Masukkan
biji kelapa sawit tersebut ke dalam kaleng pengecambahan dan simpan di
dalam ruangan bertemperatur 39oC dengan kelembaban 60-70%
selama 60 hari. Setiap 7 hari, benih dikeringanginkan selama 3 menit.
- Setelah 60 hari, rendam benih dalam air sampai kadar air 20-30% dan dikeringanginkan lagi. Masukkan benih ke dalam larutan Dithane M-45 0,2% selama 1-2 menit. Simpan benih di ruangan bertemperatur 270 C. Setelah 10 hari, benih berkecambah pada hari ke-30 tidak digunakan lagi.
No comments