TULANG-TULANG YANG MERAWAT DIRINYA SENDIRI
Kita telah membahas bahwa ada sambungan tempat tulang saling terhubung satu sama lain. Misalnya, kita bisa membungkuk atau meregangkan tangan dan kaki berkat sambungan yang terletak pada siku dan lutut kita. Meskipun tulang-tulang terus bergerak sepanjang kehidupan kita, sambungan-sambungan ini tidak pernah perlu dilumasi dengan oli. Mesin, di lain pihak, memerlukan perawatan teratur. Misalnya, kalian perlu melumasi pedal rantai sepeda kalian dari waktu ke waktu karena jumlah oli berkurang begitu sepeda digunakan, yang akibatnya membatasi gerakan. Demikian pula halnya dengan sambungan antartulang kalian yang digunakan sepanjang waktu, tetapi kalian tidak pernah harus melumasinya. Mengapa begitu?
Jawaban pertanyaan ini telah diteliti oleh para ilmuwan, yang akhirnya menemukan kenyataan berikut: Dalam sebuah sambungan, sebuah jaringan yang kuat dan lentur yang disebut kartilase memenuhi ujung tulang di titik sambungan. Ada selaput tipis yang menghubungkan seluruh rongga sambungan yang mengeluarkan suatu cairan khusus. Ketika tulang memberi tekanan pada sambungan tersebut, cairan ini akan tertekan keluar dari selaput dan sambungan pun ”terlumasi”.
Seluruh kenyataan ini menunjukkan pada kita bahwa tubuh manusia merupakan hasil dari rancangan yang hebat dan ciptaan yang unggul. Berkat rancangan yang hebat inilah kita bisa melakukan banyak gerakan berbeda dengan mudah dan cepat. Sifat-sifat tulang ini telah diciptakan oleh Allah. Allah mengajak manusia untuk merenungkan penciptaan tulang:
No comments