Anatomi Daun Hydrilla verticillata
Hasil
pengamatan kami pada preparat buatan dengan menggunakan syatan melintang berupa
daun Hydrilla, kami berhasil
menemukan adanya kloroplas yang berada dalam sel tersebut. Kloroplas yang
berhasil kami amati adalah berbentuk seperti benang dan berwarna hijau.
Kloroplas ini berfungsi untuk membuat makanan yag dibutuhkan oleh tumbuhan,
biasanya paling banyak ditemukan pada daun-daunnya atau pada batang yang mengandung warna hijau.
Kloroplas
terdapat pada jaringan fotosinteti. Yaitu pada bagian daun, dan terdapat pula
pada warna hijau. Bentuk kloroplas juga bermacam-macam misalnya seperti lensa,
jala, bintang dan berbentuk spiral (Sumardi, 1993)..
Kloroplas
adalah benda terbesar dalam sitoplasma. Kloroplas yang berkembang dalam batang
dan sel daun mengandung pigmen hijau yang dalam fotositesis menyerap tenaga
matahari untuk mengubah karbon dioksida menjadi gula, yakni sumber energi kimia
dan makanan bagi tetumbuhan. Kloroplas memperbanyak diri dengan memisahkan diri
secara bebas dari pembelahan inti sel (Anonymous, 2009)
No comments