Breaking News

Anatomi akar wortel (Daucus carota)

Berdasarkan hasil pengamatan kami pada media buatan yang menggunakan irisan wortel, ditemukan kromoplas berwarna orange dan pada pinggirnya terdapat serabut-serabut berwarna hitam. Dalam kromoplas ini ditemukan inti sel yang berbentuk bulat. Pengaruh warna orenge tersebut kemungkinan besar diakibatkan oleh kandungan kratenoidnya. Kratenoid ini dapat ditemukan dalam jumlah banyak pada setiap sel tertentu. Kromoplas ini bisa dikatakan pengaruh dari kloroplas, namun dapat di mungkinkan juga diakibatkan oleh proplastida.
Seperti yang di tuliskan oleh Hidayat (1995) bahwa, warna kuning, merah atau merah bata yang terdapat dalam kromoplas diakibatkan oleh kratinoid yang terkandung di dalamanya. Kromoplas ini sering kali berasal dari kloroplas, namun ada juga yang ditafsirkan berasal dari proplastida. Konsep yang penting tentang kromoplas ini adalah sintesis dan penempatan pigmen karotenoid yang berada dalam sel tersebut.
Kromoplas memberikan warna pada berbagai alat tumbuhan. Namun, tidak seluruh warna pada tumbuhan disebabkan oleh pigmen dalam plastida, sebab dalam cairan vakuola juga dapat ditemukan berbagai zat warna (Anonymous, 2009).
Kromoplas karoten memberikan warna yang khas bagi masing-masing tumbuhan, seperti misalnya warna khas wortel, lombok, jeruk, dan daun mahkota bunga. Kromoplas banyak warnanya, mulai dari kuning sampai merah tua. Tugas kimiawinya yang sesungguhnya dalam tumbuhan berlu diketahui(Anonymous, 2009).


No comments