Sistematika Acanthaster planci
Acanthaster memiliki 3 jenis dan 2 anak jenis (subspesies) dari genus Acanthaster, yaitu: A. planci, yang tersebar secara luas pada kawasan Indo Pasifik, A. ellisii, spesies yang memiliki duri dan lengan yang pendek dan tersebar di kawasan Pasifik Timur, dan A. brevispinus, yang memiliki duri lebih pendek yang ditemukan di Filipina (Birkeland dan Lucas, 1990). Sedangkan 2 subspesies lainnya yaitu pada tahun 1962 Caso menemukan satu subspesies dari A. ellsii pseudoplanci dan pada tahun 1984 Jangoux dan Aziz memperkenalkan satu subspesies yang diberi nama A. brevispinus seychellesentis (Aziz, 1995).
Berikut ini adalah klasifikasi dari Acanthaster planci menurut Berkeland dan Lucas (1990):
Kingdom : Animalia
Phylum : Echinodermata
Class : Asteroidea
Ordo : Spinolisida
Sub Ordo : Leptognathina
Family : Acanthasteridae
Genus : Acanthaster
Spesies : Acanthaster planci
No comments