Breaking News

Berdasarkan Catatan Fosil

Fosil merupakan salah satu sumber utama dalam mempelajari asal-usul kehidupan. Fosil tertua diperkirakan berusia sekitar 500 juta tahun yang lalu dan ditemukan sekitar tahun 1950 di Australia, Afrika Selatan dan kemudian ditemukan di Kanada dan Norwegia. Fosil-fosil tersebut diperoleh dari batuan yang sangat tua, yang dikenal sebagai Stromatolit. Stromatolit bukan nama jenis organisme, tetapi nama batuan yang berlapis-lapis. Stromatolit tersebut ditemukan di daerah pantai, merupakan batuan yang terjadi dari proses mineralisasi algae dan bakteri. Di daerah pantai sering dijumpai suatu massa batuan yang tumbuh perlahan yang kita kenal sebagai batuan karang. Para ahli paleontologi menemukan bahwa kristal yang membentuk stromatolit sebenarnya banyak yang bentuknya serupa dengan ganggang biru bersel satu atau bakteri yang hidup sekarang, dan juga ditemukan di daerah pantai. Sayangnya, stromatolit hanya dapat memberikan gambaran mengenai bentuk luar dari bakteri atau algae bersel satu, tetapi tidak dapat memberikan gambaran bagaimana struktur dalamnya. Sejumlah kristal stromatolit memberikan gambaran bahwa ganggang yang membentuknya sedang berada pada tahap mitosis, karena terlihat sebagai dua bulatan yang bersatu. Dengan demikian kita mempunyai bukti bahwa kehidupan dimulai dari organsime bersel satu.

Beberapa waktu yang lalu, dunia perfilman digegerkan oleh film Jurrasic Park. Dalam film tersebut diceritakan mengenai dihidupkannya Dinosaurus yang berasal dari zaman Jurrasic. Berapa lamakah zaman Jurrasic itu? Kapan dan mengapa zaman itu berlalu?

Tabel 3.1 Pembagian Waktu Geologi dan Bukti-bukti Fosil
ERA
PERIODE
WAKTU
KEHIDUPAN AIR
KEHIDUPAN DARAT


Senonoik
63 ! 2 juta
Kuarter
0.5 – 3 juta tyl
Sekarang
Pleistosen 3
Semua Kehidupan ada
Glasiasi pergeseran benua Amerika Utara & Eropa, Australia Antartika terpisah
Manusia
Terjadinya evolusi kebudayaan
Manusia pertama
Tersier
63 ! 2 juta
Pliosen 12 j tyl
Miosen 25 j tyl
Oligosen 36 j tyl
Eosen 58 j tyl
Paleosen 63 j tyl


Semua kehidupan ada
Hominidae dan Pongidae
Monyet dan kerabatnya
Radiasi adaptasi burung
Mamalia moderen, Angiospermae yang berbatang basah





Mesosoik
230 ! 10 juta

Kretasen
135 ! 5 juta

Ikan bertulang
Kepunahan ammonit,
Plesiosaurus, Ichtyosaurus
Amerika Selatan dan Afrika Tengah berpisah
Kepunahan Dinosaurus
Timbulnya Angiospermae berkayu
Jurasic
181 ! 5 juta

Plesiosaurus & Ichtyosaurus,
Ammonit berlimpah
Ikan bertulang rawan dan Ikan biasa berlimpah
Pangea & Gondwana mulai berpisah
Dinosaurus dominan,
Kadal pertama, Archeopteryx
Serangga berlimpah
Angiospermae pertama
Triasik
230 ! 10 juta

Plesiosaurus pertama
Ichtyosaurus, Ammonit
Ikan bertulang
Radiasi reptil,kura-kura, buaya, thecodonta, therapsida, Dinosaurus pertama, Mamalia pertama
Permian
280 ! 10 juta

Punahnya Trilobit dan Placoderm
Glasiasi dan kekeringan
Cotylosaurus & Pelecosaurus
Reptil lain dominan
Cycas, Gynko, Conifera









Paleosoik
600 ! 50 juta
Pensylvania
310 ! 10 juta
(Karbonifera)
Ammonit
Ikan bertulang pertama

Glasiasi dan kekeringan
Reptil pertama, Rawa-rawa Hutan Lycopsida, Sphenopsida dan Paku berbiji
Mississipian
345 ! 10 juta
(Karbonifera)
Radiasi adaptasi hiu
Iklim panas dan lembab
Amphibia dominan
Siput darat
Devonian
405 ! 10 juta

Placoderm, Ikan pertama, Ammonit, Nautilus.
Iklim muka bumi kering
Lautan sangat meluas
Paku, Lycopsida, Sphenopsida, Bryophyta,Gymnospermae dan Serangga, Amphibia pertama
Silurian
425 ! 10 juta

Radiasi adaptasi dari
Ostracoderm, Eurypterids
Iklim sejuk, lautan luas
Tanaman darat (Psilopsida) pertama, laba-laba, kalajengking
Ordovosian
500 ! 50 juta

Vertebrata (Agnata) pertama
(Ostracoderm), Nautiloid, Pilina, Mollusca air,
Triobit dominan
Iklim sejuk, lautan luas
------



Kambrian
600 ! 50 juta

Trilobit dominan
Eurypteroid, Crustacea,
Mollusca, Echinodermata, Porofera, Annelida, Tunicata, Cnidaria pertama
Glasiasi
------
Pre Kambrian               3000 juta                                                 Protozoa, prokariot                                        --------


Jawaban terhadap pertanyaan-pertanyaan ini dapat diketahui melalui data atau catatan fosil yang ditemukan dan masih bersifat hipotetik. Yang perlu diingat bahwa proses evolusi mulai berlangsung sejak kehidupan mulai ada di bumi. Tabel 3.1, menunjukkan pembagian waktu geologi, lengkap dengan bukti-bukti fosil dan waktu hipotetiknya.
Berdasarkan data yang dihimpun oleh para akhi paleontologi diketahui bahwa fosil tertua yang ditemukan berumur sekitar 500 juta tahun. Demikian diperkirakan kehidupan dimulai pada akhir era Prekambrian, yaitu sekitar 700 juta tahun yang lalu. Data inipun masih berupa dugaan, karena pada era itu, tentu saja jumlah organisme masih sangat sedikit, sehingga fosil tidak mungkin dapat dijumpai pada lapisan tanah. Pada waktu itu habitat yang mungkin ada adalah air. Dengan demikian, dapat diperkirakan bahwa muka bumi masih dihuni oleh prokariot dan organisme bersel satu, terutama algae (ganggang biru), yang kemudian diikuti oleh lumut kerak dan lumut yang menghuni areal pantai. Suhu permukaan bumipun diperkirakan masih jauh lebih panas dan oksigen mungkin meliputi hanya sekitar 10% dari apa yang ada sekarang.
Dari data tabel 3.1 menunjukkan bagaimana proses terjadinya kehidupan. Misalnya, manusia baru muncul dipermukaan bumi sekitar 500.000 tahun yang lalu. Sedangkan protozoa dan prokariot lain diperkirakan sudah ada di bumi sekitar 3000 juta tahun yang lalu. Jadi proses kehidupan dapat pula ditelusuri melalui data fosil.
Seperti sudah dikemukakan di atas, data umumnya sangat bervariasi. Variasi tersebut akan bertambah besar, kalau kita menggunakan data biologi lainnya yang akan didiskusikan kemudian.

No comments